Kombes Pol Tri Suhartanto Dorong Pelajar BINUS SCHOOL Semarang Bangun Karakter Positif Lewat Budaya
Reviens.id, Semarang – Dalam rangka meningkatkan kesadaran para pelajar akan bahaya kenakalan remaja, BINUS SCHOOL Semarang menggelar penyuluhan khusus dengan menghadirkan Kombes Pol Tri Suhartanto sebagai pembicara utama. Acara bertema "Pencegahan dan Penanggulangan Kenakalan Remaja Melalui Kebudayaan" ini berlangsung pada Sabtu, 25 Januari 2024, di Mini Hall Gedung C sekolah tersebut.
Di hadapan 178 siswa SMP dan SMA, beserta guru serta staf, Kombes Pol Tri Suhartanto yang juga menjabat sebagai Penasehat Museum Gubug Wayang Mojokerto, menyampaikan pandangannya mengenai dampak serius perilaku berisiko di kalangan remaja. Beliau menekankan pentingnya pendekatan preventif yang memanfaatkan kekayaan budaya Indonesia.
"Budaya kita memiliki nilai-nilai yang luar biasa untuk membentuk karakter. Jika generasi muda mampu memahami dan menerapkan nilai-nilai tersebut, mereka akan lebih kuat dalam menghadapi berbagai tekanan dan godaan yang ada di sekitar mereka," ungkap Kombes Pol Tri Suhartanto dalam penyampaiannya.
Selain membahas pentingnya peran budaya, beliau juga menyoroti keterlibatan keluarga, sekolah, dan masyarakat dalam membangun lingkungan yang kondusif. "Kerja sama antara orang tua, guru, dan tokoh masyarakat sangat penting untuk memastikan anak-anak kita tumbuh menjadi individu yang bertanggung jawab," tambahnya.
Acara ini berlangsung interaktif dengan sesi tanya jawab yang menarik antusiasme para siswa. Berbagai pertanyaan diajukan, mulai dari cara menghadapi tekanan teman sebaya hingga strategi menghindari perilaku berisiko yang dapat berdampak hukum. Dengan lugas, Kombes Pol Tri memberikan jawaban yang inspiratif dan edukatif, membangun kesadaran siswa akan pentingnya menjaga sikap positif.
Wakil Kepala Sekolah BINUS SCHOOL Semarang, Erwin Resada Montojo, menyampaikan apresiasinya atas penyuluhan ini. "Kami sangat menghargai kehadiran Kombes Pol Tri Suhartanto. Kegiatan seperti ini sangat membantu siswa kami dalam memahami pentingnya menjaga karakter yang baik di tengah tantangan usia remaja," tuturnya.
Melalui penyuluhan ini, BINUS SCHOOL Semarang berkomitmen untuk tidak hanya mencetak siswa yang unggul secara akademik, tetapi juga memiliki kepribadian yang kuat dan sikap bertanggung jawab terhadap lingkungan sekitarnya.
Comments (0)