Direktur Aman Jaya: Purworejo Dekat Pantai, SDA Kelautan Melimpah tapi Belum Maksimal!

Direktur Aman Jaya: Purworejo Dekat Pantai, SDA Kelautan Melimpah tapi Belum Maksimal!

Reviens.id, Purworejo – Dalam rangka peringatan hari jadi SMK Negeri 1 Purworejo, digelar acara bertema "Membangun Generasi Muda Maritim Menuju Indonesia Emas 2045" di aula sekolah tersebut pada 7 Januari 2025. Acara ini menghadirkan Kolonel TNI (Purn.) Samiyono, SE, M.Si, M.Tr.Opsla, Direktur Akademi Maritim Nasional Jakarta Raya (Aman Jaya), sebagai pembicara utama.

Acara ini diikuti antusias oleh 520 siswa dari SMK Negeri 1 Purworejo dan SMA Pius Bakti Utama Kutoarjo. Para siswa terinspirasi oleh paparan tentang potensi kemaritiman Indonesia dan peluang karier di sektor kelautan.

Dalam presentasinya, Kolonel Samiyono memaparkan fakta bahwa Indonesia adalah negara kepulauan terbesar di dunia, dengan 65% wilayahnya berupa perairan dan garis pantai terpanjang di dunia. Namun, ia menyoroti bahwa Kabupaten Purworejo, yang hanya berjarak ±11 km dari pantai selatan, masih minim kontribusi masyarakat dalam sektor kemaritiman.

“Peluang kerja di bidang kelautan sangat luas, terlebih dengan rencana pengembangan kawasan industri di wilayah selatan Purworejo, seperti Grabag, Ngombol, dan Purwodadi, yang membutuhkan pengembangan pelabuhan dan sumber daya manusia berkualitas,” jelas Kolonel Samiyono, yang juga putra asli Purworejo.

Ia menambahkan, Akademi Maritim Nasional Jakarta Raya (Aman Jaya) siap mendukung generasi muda Purworejo menjadi perwira transportasi laut dengan daya saing global. Salah satu program unggulan Aman Jaya adalah kerja sama dengan Korea Maritime and Ocean University (KMOU), yang memungkinkan taruna menjalani pendidikan di Indonesia dan Korea, serta berkesempatan bekerja di Korea setelah lulus.

Kegiatan ini diakhiri dengan sesi foto bersama antara narasumber, delegasi Aman Jaya, dan pihak sekolah, serta penyerahan cinderamata sebagai simbol penghargaan.

Dengan acara ini, diharapkan generasi muda Purworejo semakin tertarik menjelajahi peluang di bidang kemaritiman, mendukung visi Indonesia Emas 2045.